Kabarkinisite.com, Padang – Kebakaran besar melanda sebanyak lima toko di daerah Simpang Maut, Kelurahan Bungo Pasang, Kecamatan Koto Tangah ludes terbakar pada Selasa (4/2/2025) pukul 08.53 WIB. Kerugian dari peristiwa kebakaran ini ditaksir sekitar Rp 1 Miliar.
Petugas Pemadam Kebakaran sempat mengalami kesulitan dalam memadamkan api. Pasalnya, salah satu dari lima toko yang terkabar menjual gas LPG 3 Kg dan bensin ketengan. Ada 7 unit mobil pemadam kebakaran dengan 70 personil yang dikerahkan ke Lokasi guna mengendalikan api.
Kesaksian Silvania (50) dan Yurniati (55) kepada petugas pemadam kebakaran, api pertama kali terlihat dari warung sate yang diduga Tengah memasak ketupat. Api cepat membesar dan langsung menyambar Gudang penyimpanan kulit manis yang berada disebelah warung sate.
Kulit manis yang disambar api pun cepat membesar dan melahap toko lain yang bersebelahan. Sampai akhirnya menghanguskan lima toko.
Petugas pemadam, kebakaran butuh waktu 2 jam untuk menjinakkan api.
“Kebakaran ini menghanguskan 5 petak bangunan. Salah satu bangunan menjual gas LPG 3 kg dan bensin ketengan. Jadinya api cukup sulit dikendalikan,” kata Kabid Operasional Dinas Damkar Kota Padang, Rinaldi.
Dalam proses pendataan, Dinas Damkar Kota Padang menaksir kerugian dari lima toko ini sekitar Rp 1 miliar. Dimana kerugian terbanyak dialami oleh Gudang penyimpanan kulit manis.
“kerugian ditaksir sekitar Rp 1 Miliar. Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan,” ucap Rinaldi. (*)